Emiten Milik Aguan (ERAA) Berencana Alihkan Saham Treasury Hasil Buyback untuk Program MESOP
Emiten milik Sugianto Kusuma alias Aguan, PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) berencana mengalihkan sebagian saham yang diperoleh dari pelaksanaan kegiatan pembelian kembali (buyback) saham ke program MESOP. Sebagai informasi, MESOP adalah program kepemilikan saham yang diberikan kepada karyawan kunci, anggota direksi, dan anggota dewan komisaris Perseroan yang memenuhi persyaratan.
ERAA berkeyakinan bahwa perkembangan usaha dan peningkatan kinerja serta performa yang telah dicapai Perseroan sampai saat ini didukung oleh kerja keras dan komitmen bersama dari para manajemen dan karyawan.
"Bahwa untuk mendukung kegiatan usaha yang berkelanjutan serta pencapaian terus-menerus oleh Perseroan, dengan komitmen untuk memaksimalkan potensi pertumbuhan usaha, termasuk salah satunya, memberikan dukungan untuk peningkatan kinerja karyawan," kata manajemen ERAA, dikutip dari keterbukaan informasi, Senin (19/5/.
Baca Juga: iPhone 16 Resmi Rilis di Indonesia, Jadi Amunisi Baru Erajaya (ERAA) Tingkatkan Kinerja
Program MESOP yang akan dibentuk dan dilaksanakan diharapkan dapat menarik, mempertahankan, memberikan motivasi serta memberikan insentif kepada para anggota manajemen dan karyawan kunci Perseroan dalam rangka meningkatkan value Perseroan. Hal ini pada akhirnya diharapkan akan meningkatkan nilai kepada kepemilikan saham Perseroan.
"Program MESOP akan dilakukan melalui pengalihan sebagian saham treasuri yang diperoleh dari kegiatan pembelian kembali saham oleh Perseroan. Oleh karena itu, pelaksanaan program MESOP ini tidak menimbulkan dampak dilusi kepada pemegang saham atas kepemilikan saham mereka dalam Perseroan, dikarenakan saham-saham yang akan dimasukkan ke dalam program MESOP bukan merupakan saham baru yang akan dikeluarkan dari portepel Perseroan," jelas manajemen.
Baca Juga: Erajaya (ERAA) Catat Laba Bersih Rp1,03 Triliun di 2024, Penjualan Telepon Jadi Penopang
Adapun besaran saham treasuri yang akan dialihkan dan dimasukkan ke dalam program MESOP adalah sebanyak 51.540.500 lembar saham.
Pelaksanaan program MESOP akan dilakukan setelah Perseroan mendapat persetujuan dari Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). RUPSLB untuk memperoleh persetujuan pemegang saham rencananya akan digelar pada Selasa, 10 Juni 2025.
(责任编辑:热点)
- Jokowi Bantah Wacana Keluarga Korban Judi Online Dapat Bansos
- Ramai Protes Usia Pensiun Pekerja Naik Jadi 59 Tahun, Kemnaker Buka Suara
- Bonus Demografi Energi: Kisah Anak Muda yang Mengubah Indonesia Jadi Lebih Hijau
- Lagi Ramai di Media Sosial, Apa Itu 'Popo Siroyo'?
- Gandeng Hapimart, Mangga 2 Square Optimistis Tarik Puluhan Ribu Pengunjung Mal
- Pramono Dihujat Buntut Gowes di JLNT Casablanca, Stafsus Pasang Badan: Bukan Inisiatif Gubernur!
- Bikin Rusuh dalam Demonstrasi Hari Buruh, Belasan Anarko Dikukut Polda Metro Jaya
- Minum Susu Saat Buka Puasa, Boleh atau Tidak?
- 8 Tipe Kepribadian MBTI yang Paling Cerdas, Kamu Termasuk?
- Kemenperin Belum Bisa Berikan Izin Edar iPhone 16 Meski Apple Bakal Bangun Pabrik, Ini Penyebabnya
- Badan Bank Tanah Raih 14 Ribu Hektare untuk Rakyat, Tutup Tahun 2024 dengan Mencatatkan Rekor
- Polisi Jaga Ketat Laga Persija vs Persebaya di SUGBK: Penonton Dilarang Bawa Petasan hingga Miras
- Rayakan Ultah, Taylor Swift Tampil Cantik Pakai Gaun Kristal Rp70 Juta
- Wow! Ternyata KAI Mempunyai 5 Terowongan Kereta Api Terpanjang di Indonesia
- Jokowi Sebut Kota Masa Depan Ramah Pejalan Kaki, Disabilitas hingga Lingkungan
- Menteri Agama Sebut Pusat Kajian Islam Tak Hanya Berada di Timur Tengah
- Mas Dhito Gandeng Ansor Hapus Kemiskinan Ekstrem
- Upacara Wisudhi Trisarana di Wihara Ekayana Arama, Berikut Makna dan Prosesinya
- Begini Kegembiraan Warga Pakuhaji Pantura Tangerang
- Wow! Ternyata KAI Mempunyai 5 Terowongan Kereta Api Terpanjang di Indonesia